• Hubungi kami
  • Jalan Diponegoro No. 5 Kotabaru - Kec.Serang   Kota Serang Banten 42112 - Indonesia
  • (0254) 201751 - 202993   Fax.215712

Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Badan Pendapatan Daerah Tahun 2024

Badan Pendapatan Daerah sebagai salah satu Satuan Kerja Perangkat Daerah 
Kabupaten Serang dan pelaksana urusan Pemerintahan Daerah di bidang Pengelolaan
Pajak Daerah berdasarkan asas otonomi daerah dan tugas pembantuan, memiliki tugas
pokok dan fungsi yang diatur dalam Peraturan Bupati Serang Nomor 85 Tahun 2022
tentang Struktur Organisasi dan Tata Kerja Badan Pendapatan Daerah dan Keputusan
Kepala Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Serang Nomor 800/Kep.09Bapenda/2023

tentang Rincian Uraian Tugas Pokok dan Fungsi Badan Pendapatan
Daerah Kabupaten Serang. 
Pada RPJMD Tahun 2021-2026 Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Serang 
mempunyai satu Indikator Kinerja Utama yaitu Tingkat Pertumbuhan
Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan dua Indikator Kinerja Program, yaitu :
1. Tingkat Ketercapaian Target PAD.
2. Persentase Perencanaan dan Penganggaran Pelayanan Administrasi Keuangan,
Barang Milik Daerah dan Administrasi Umum Perangkat Daerah. 
Indikator Kinerja Utama Badan Pendapatan Daerah pada tahun 2024 memiliki 
target Tingkat Pertumbuhan PAD sebesar 3,33% dengan hasil realisasi pertumbuhan
sebesar 7,44%. Adapun berdasarkan Indikator Kinerja Program yaitu pertama Tingkat
Ketercapaian Target PAD pada tahun 2024 sebesar 100% dengan realisasi sebesar
80,10% dan kedua Target Persentase Perencanaan dan Penganggaran Pelayanan
Administrasi Keuangan, Barang Milik Daerah dan Administrasi Umum Perangkat
Daerah pada tahun 2024 sebesar 100% dengan realisasi sebesar 100%. Tingkat
Pertumbuhan PAD pada laporan ini dihitung dengan membandingkan kenaikan PAD
tahun berjalan dengan PAD tahun sebelumnya.  
Berdasarkan Laporan Realisasi Anggaran (LRA) Pemerintah Daerah tanggal 31 
Desember 2024 dengan cetak per tanggal 8 Januari 2024 yang dikelola oleh Badan
Pendapatan Daerah Kabupaten Serang, dapat dilihat rincian target dan realisasi
Pendapatan dan Belanja dibawah ini, namun data realisasi ini akan berubah setelah
hasil Rekonsiliasi Pendapatan dalam bentuk LRA Audited. 

Link Drive Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Badan Pendapatan Daerah Tahun 2024

https://drive.google.com/file/d/1Uu8JXriKpFs68V3xp4fXvttefYOYZdFW/view?usp=sharing